Halaman

Jumat, 20 Mei 2011

Kamu dan Kamu (31 maret 2009)

cintamu bak mawar merah
indah tapi berduri
semakin lama kau bercumbu
semakin dalam duri lukai qalbu
untuk apa cinta begitu
hanya guncangkan perasaan



sungguh kau wanita
gunakan rasa tanpa logika
hak cinta jatuh di genggaman
ndak musnahkan pertalian
namun luluh terbawa awan
sebab iba tatap wajah pasangan

mengapa?? mengapa??
parasmu penaka bidadari
jikalau kau hanya menari
jutaan arjuna datang hampiri
mengapa kau tak coba dengan lelaki lainnya?

seperti aku
yang tak punya cinta
ingin rasakan tapi tak bisa
hanya ada satu jawaban
mengapa begini
semua ruangan kosong hati ini
penuh terisi kamu dan kamu

Rifki Irawan
31 Maret 2009

Tidak ada komentar:

Posting Komentar